Sabtu, 26 Mei 2012

Poltekes Tanjung Karang Membuka Pendaftaran Mahasiswa Baru

BANDAR LAMPUNG (Lampost): Mulai tahun akademik 2012—2013, pendaftaran penerimaan mahasiswa baru (PSB) Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Tanjungkarang memakai sistem online atau lewat jaringan internet.

Menurut Direktur Poltekkes Tanjungkarang Sri Indra Trigunarso S.K.M. dengan sistem baru ini calon mahasiswa dapat dengan mudah mendaftar secara cepat dan tepat. "Dengan sistem ini, calon mahasiswa baru tidak usah berbondong-bondong ataupun antre di loket untuk mendaftar. Mereka cukup mendaftar secara online di internet," kata dia, Kamis (10-5).
Selain itu, para peserta atau orang tua peserta tidak perlu bersusah payah mendatangi kampus hanya sekadar melihat pengumuman atau informasi yang berkaitan dengan pelaksanaan PSB. Karena kapan pun dan di mana pun berada, mereka dapat memperoleh informasi yang diinginkan melalui komputer mana pun yang terhubung dengan koneksi internet.

Pendaftaran akan berlangsung mulai 21 Mei—16 Juni. Calon mahasiswa baru tinggal membuka website Poltekkes Tanjungkarang di www.bppsdmk.depkes.go.id/poltekkestanjungkarang. Setelah itu, klik registrasi baru. Kemudian calon peserta melakukan registrasi dengan mengisi biodata, pilihan program studi (prodi), dan nomor registrasi. Setelah formulir diisi lengkap, berkas formulir dicetak dibawa ke Bank Syariah Mandiri sebagai bukti telah mendaftar. Dari bank akan mendapatkan bukti atau kuitansi pembayaran. Untuk biaya pendaftaran program D-3 Rp100 ribu dan Diploma IV Rp75 ribu. "Setelah melakukan pembayaran, peserta melakukan verifikasi data tanggal 6-16 Juni 2012 di Poltekkes," kata Sri.

Ujian tertulis akan dilaksanakan pada 20 Juni 2012 dan hasilnya akan diumumkan pada 22 Juni mendatang. "Peserta dapat melihat pengumuman melalui media website mulai pukul 00.00 pada 22 Juni mendatang dan papan pengumuman di semua kampus Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang," ujar dia.

Tahun akademik 2012—2013, Poltekkes Tanjungkarang hanya akan menerima 990 mahasiswa. Alokasi tersebut Jurusan Keperawatan, Kebidanan, Keperawatan Gigi, Kesehatan Lingkungan, Gizi, Teknik Gigi, dan Farmasi di Poltekkes Tanjungkarang, lalu Kebidanan di Metro, dan Keperawatan di Kotabumi. "Kuota kami memang sedikit dibanding pendaftarnya yang rata-rata setiap tahun mencapai 3.500 orang. Sebab itu, seleksi PSB Poltekkes Tanjungkarang sangat ketat," ujar dia.

Dan, untuk pelaksanaan PSB, Poltekkes bekerja sama dengan Pusat Komputer Universitas Lampung (Puskom Unila). Sehingga proses PSB transparan dan akuntabel. (AST/S-2)

 Sumber : www.lampungpost.com

Sabtu, 19 Mei 2012

Ayo Berlatih Mengerjakan Soal SNMPTN di Masuknegeri.com

Halo teman-teman siswa SMA sederajat dari seluruh tanah air, apa kabar? Semoga tetap semangat selalu ya,
Bagi yang belum tahu, website MasukNegeri.com ini adalah website untuk membantu kamu dalam mengerjakan latihan-latihan soal ujian terutama SNMPTN. Bahkan disini semua hasil latihanmu akan kami catat, sehingga kamu bisa tahu perkembanganmu setiap saat. Kamu juga bisa membandingkan nilaimu dengan nilai siswa-siswa lain dari seluruh Indonesia :)

Mungkin sebagian teman-teman pernah mencoba website ini sebelumnya. Memang benar, website ini pertama kali kami kembangkan tahun 2010, namun karena kendala teknis, website ini terpaksa kami tutup tahun lalu :(. Untunglah, berkat dukungan dari berbagai pihak, website ini dapat kami luncurkan kembali di awal bulan April tahun 2012 ini.

Kutipan dari masuknegeri.com
Kami menyadari bahwa berhubung website ini baru diluncurkan kembali, mungkin saja ada beberapa kekurangan. Kami selalu terus mengupayakan perbaikan-perbaikan ke depannya. Nah, jika ada teman-teman yang menemukan kesalahan pada soal, teman-teman dapat menggunakan fasilitas "Laporkan" yang ada di sebelah kanan setiap soal. Lalu, apabila ada gangguan lain, teman-teman dapat pula melaporkannya di sini ataupun di facebook kami di http://www.facebook.com/masuknegeri atau twitter kami di http://www.twitter.com/masuk_negeri - silakan ikuti facebook dan twitter kami tersebut untuk terus mengikuti perkembangan kami dan juga mendapatkan berbagai artikel maupun tips menarik untuk menghadapi SNMPTN ya.

>>Silakan Join di masuknegeri.com
 

Hindari Kesalahan Pendaftran Online SNMPTN

Kemarin pendaftaran online seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) dibuka. Panitia Lokal (Panlok) Bandung menyiapkan kursi sebanyak 38.500 orang untuk peserta yang akan mengikuti ujian tertulis pada 12-13 Juni 2012.

Sekretaris Eksekutif I SNMPTN Panlok Bandung Asep Gana Suganda mengatakan, pendaftaran online dibuka pada 10 Mei pukul 22.00 WIB. Sebelum mengisi, calon peserta harus memerhatikan berbagai hal agar tidak terjadi kesalahan pendaftaran.s

”Karena itu, sebelum mendaftar online, peserta terlebih dulu harus mengunduh buku panduan pendaftaran peserta SNMPTN dan panduan informasi melalui laman www.snmptn.ac.id agar peserta memahami seluruh informasi,” ujar Asep, kemarin.

Berbeda dengan pendaftaran SNMPTN 2011, tahun ini pendaftaran lebih sederhana. Salah satunya dalam proses pembayaran, tahun lalu calon peserta diharuskan menyebutkan nomor induk siswa nasional (NISN), kode panlok, dan pilihan paket kelompok ujian (IPA/IPS/IPC). Sedangkan pada tahun ini, calon peserta hanya diminta menyebutkan tanggal lahir sebagai identitas diri saat melakukan pembayaran di bank.

Selain itu, perbedaan sistem pembayaran pada tahun ini adalah tidak terdapat pembagian waktu pembayaran biaya ujian bagi lulusan SMA/ MA/SMK/MAK tahun ijazah 2010 dan 2011 dengan lulusan tahun ijazah 2012. Pembayaran dilakukan dalam waktu bersamaan.

”Untuk menghindari kepadatan jaringan peserta, jangan menunda- nunda untuk melakukan pendaftaran online. Sebaiknya dilakukan awal-awal masa pendaftaran agar mudah masuk ke sistem,” jelasnya.

Menurut Asep, biaya pendaftaran tidak berubah, masih sama seperti tahun lalu yaitu Rp150.000 untuk kelompok IPA atau IPS, sedangkan untuk IPC dikenakan biaya Rp175.000

SOURCE: http://blogsnmptn.blogspot.com/2012/05/hindari-kesalahan-pendaftran-online.html

Tips Lulus SNMPTN

Persaingan untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) itu sangat ketat karena secara umum PTN tetap menjadi pilihan utama sebagian besar lulusan SLTA/SMU jika dikaitkan dengan pertimbangan kualitas dan biaya.

Oleh karena itu, agar dapat masuk ke PTN pilihanmu maka kamu harus dapat mempersiapkan diri sebaik-baiknya. Ada beberapa tips yang dapat kamu terapkan untuk menembus SNMPTN antara lain :

1. Minat

Minat adalah kecenderungan hati yang tinggi terhadap sesuatu. Jika kamu sudah memiliki minat yang besar pada sesuatu, misalnya minat untuk masuk jurusan Teknik Mesin, maka kamu pasti akan mempunyai kemantapan hati yang tinggi untuk mencapai keinginan tersebut. Oleh karena itu, niatkan dan mantapkan hatimu untuk meraih impianmu tersebut.

2. Penguasaan Materi

Untuk dapat mengerjakan soal-soal SNMPTN, tidak ada jalan lain kecuali harus menguasai materi/konsep dengan sebaik-baiknya. Hindari belajar terlalu keras sehari sebelum ujian dimulai. Persiapkan diri untuk belajar jauh hari sebelumnya agar ketika ujian, otak kamu akan lebih fresh. Berlatihlah untuk mengerjakan soal-soal SNMPTN tahun-tahun sebelumnya. Biasanya soal SNMPTN bersifat standard an sering kali berulang.

Buatlah target yang jelas pada setiap periode waktu untuk tiap-tiap mata pelajaran. Karena begitu banyak materi pelajaran yang harus kalian pelajari, maka kamu harus bisa memahami konsep-konsep dari setiap mata pelajaran tersebut ecara sistematis. Kemudian ukurlah sejauh mana kemampuan yang sudah kamu miliki. Untuk mengtahui seberapa besar kemampuan yang kamu miliki, kamu dapat mengikuti try-out secara berkala atau melakukan simulasi di rumah. Setelah megetahui nilai yang dapat dicapai, barulah tentukan jurusan dan PTN yang kamu anggap paling tepat.

3. Persiapan Teknis

a. Jangan lupa untuk survei tempat SNMPTN minimal 2 hari sebelumnya. Pada saat hari ujiannya kalau bisa datangjangan terlalu pagi atau terlambat. Kalau terlalu pagi kamu akan bosan menunggu, kalau dating terlambat akan tidak bisa berkonsentrasi dalam mengerjakan soal karena terburu-buru waktu dan bahkan kamu tidak akan diijinkan untuk mengikuti ujian. Waktu optimalnya kira-kira 15 menit sebelum masuk.

b. Persiapkan kartu ujian, alat tulis seperti pensil 2B (jangan lupa bawa cadangan) penghapus, rautan, pulpen, dan papan ujian (untuk mengantisipasi jika ruang ujian tidak tersedia meja yang memadai.

c. Pilihlah kursi atau tempat duduk yang nyaman untuk mengerjkan ujian. Pertahankan posisi duduk tegak dan rileks jangan terlalu tegang.

d. Isi formulir dengan tepat dan hati-hati. Tidak boleh kotor, basah, terlipat atau lecek. Karena formulir SNMPTN akan dibaca oleh komputer sehingga hal-hal tersebut sangat berpengaruh.

e. Kerjakan soal yang kamu anggap paling mudah terlebih dahulu, baru meningkat ke yang sedang kemudian yang sulit, sisakan waktu minimal 15 menit untuk memindahkan ke lembar jawaban. Jika ada soal-soal yang terlalu sulit, jangan memaksakan diri untuk mengerjakannya, segera pindah untuk mengerjakan soal-soal yang lebih mudah, itu akan lebih baik. Jangan memberikan jawaban asal-asalan lebih baik memberikan kosong dari pada memberikan jawaban yang spekulatif.

f. Jangan terburu-buru untuk meninggalkan ruangan setelah menjawab semua soal-soal ujian, periksa kembali jawabanmu. Periksa lagi bahwa kamu telah menyelesaikan semua pertanyaan. Baca ulang jawabanmu untuk memeriksa ejaan, struktur bahasa, dan tanda baca (jika terdapat soal essai). Untuk jawaban matematika, periksa kembali bila ada kecerobohan (misalnya salah meletakkan decimal).


Semoga sukses… !!!

SOURCE: http://www.engineeringtown.com/teenagers/index.php/menjadi-insinyur/tips-a-trik/99-tips-lulus-snmptn.html

Pendaftar SNMPTN agar Cermat dan Tak Tergesa-gesa

Kompas - Calon peserta seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri diminta cermat dalam mengisi formulir saat mendaftar secara online. Ketidakcermatan dan tergesa-gesa mengisi formulir bisa menyebabkan kekeliruan sehingga peserta harus mengulang pengisian dan membayar.

Konsekuensi kekeliruan, calon peserta membayar kembali biaya pendaftaran untuk mendapatkan nomor identifikasi (PIN) dan kartu akses pembayaran.

”Kasihan kalau siswa berasal dari keluarga kurang mampu, harus mengeluarkan uang lagi untuk mendaftar. Kalau sudah klik kirim, tidak bisa diperbaiki lagi,” kata Koordinator Humas Panitia SNMPTN Ravik Karsidi, yang juga Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Senin (14/5).

Untuk itu, guru dan sekolah diharapkan memberi bimbingan kepada siswanya agar berhati-hati mengisi formulir pendaftaran SNMPTN.

Kesalahan seperti ini, menurut Ravik, terhitung banyak terjadi. Tahun lalu, ditemukan sekitar 1.500 kasus dan menyebabkan muncul nomor ganda, yakni peserta dengan data diri sama mempunyai nomor peserta lebih dari satu.

Kasus semacam ini juga dinilai bisa membuka peluang perjokian. ”Sebagai antisipasi, 15-30 menit sebelum ujian dimulai, pengawas mencocokkan peserta dengan identitas pada kartu ujian,” kata Ravik.

Empat hari terakhir, sejak pendaftaran dibuka tanggal 10 Mei 2012, jumlah pendaftar SNMPTN untuk jalur ujian tertulis 68.336 orang. Bagi pendaftar dari Indonesia timur, pihaknya bekerja sama dengan PT Pos Indonesia untuk mempermudah pembayaran pendaftaran dan akses internet.

”Untuk daerah yang tidak ada, cabang Bank Mandiri bisa membayar lewat kantor pos. Begitu pula dengan akses internet, kantor pos berjanji membantu bagi yang kesulitan,” kata Ravik.

Jangan menunda

Panitia memperkirakan jumlah pendaftar akan meledak pada akhir pendaftaran yang akan ditutup 31 Mei mendatang. Ketua Panitia Lokal 44 UNS Sutarno berharap peserta mengirimkan formulir pendaftaran pada masa awal pendaftaran karena koneksi masih sangat lancar.

”Panitia juga terbantu karena tidak harus menyiapkan ruangan yang banyak. Kalau semua data terkumpul pada akhir, panitia bisa kewalahan meski ini tugas tahunan. Antisipasinya adalah kami menambah sepuluh persen ruang dari tahun lalu,” ujarnya.(EKI)

SOURCE: http://linkpendidikan.com/informasi/pendaftar-snmptn-agar-cermat-dan-tak-tergesa-gesa/

Kamis, 17 Mei 2012

Jalur Masuk Unila

Kali ini Unila membuka lima pintu masuk Unila.
40 % kuota untuk ujian tertulis, 20% kuota jalur undangan, 20% ujian mandiri, 10 % Penerimaan Mahasiswa Perluasan Akses Pendidikan (PMPAP) dan 10% Penjaringan Bibit Unggul Daerah (PBUD). Daya tampung Unila masih seperti tahun lalu yaitu 4200 mahasiswa.

Perbedaanya tahun ini tak ada jalur Penelusuran Kemampuan Akademik dan Bakat (PKAB) dan jalur kerjasama. Jalur PKAB kini diganti menjadi jalur undangan karena bakat biasanya tak terealisasi sehingga Unila lebih mengkhusukan pada akademik bukan bakat. “Jadi yang bisa masuk adalah yang mempunyai nilai akademik yang bagus, bukan yang mempunyai bakat, ujar Prof Hasriadi Mat Akin. Jalur kerjasama kini ditutup dan diganti dengan PBUD. Karena jalur ini kurang efektif dan dikhawatirkan adanya Kolusi Korupsi dan Nepotisme (KKN). 

Selain itu tahun ini ada perubahan dalam pembiayaan yaitu adanya biaya tunggal menggantikan SPI. Berbeda dengan SPI yang dibayar dimuka atau maksimal dua semester. Biaya tunggal bisa dibayar cicil hingga delapan semester. Menurut Hasriadi besarnya biaya tunggal akan menunggu instruksi dari Dikti. 

Namun syarat-syarat SNMPTN tahun ini, masih sama dengan tahun kemarin. Hasriadi memprediksi peserta yang mendaftar akan melonjak dari tahun sebelumnya. Dia pun mengharapkan bagi peserta yang tes melalui jalur undangan tak memilih lebih dari satu universitas. Misalnya telah lolos Unila maka tak mengikuti tes dari universitas lain. Karena masih banyak yang mau masuk Unila dan berilah kesempatan pada yang lain, katanya.

Sumber: teknokra.com

Persaingan SNMPTN Tulis Lebih Ketat Ketimbang Undangan

(Unila): Tingkat persaingan dalam Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) jalur tulis dinilai lebih ketat jika dibandingkan SNMPTN jalur undangan. Tak hanya berkemampuan akademik, peserta SNMPTN tulis harus cerdik dalam hal memilih program studi yang paling tepat bagi kemampuan dirinya karena salah dalam menentukan pilihan dapat berbuah kegagalan.

"Dalam memilih program studi pada SNMPTN tulis peserta tidak hanya bicara soal keinginan mereka saja," ujar Ketua Panitia Lokal SNMPTN Bandar Lampung Hasriadi Mat Akin ketika ditemui di ruang kerjanya, Selasa (15/5).

Selain faktor keinginan, lanjut Hasriadi, para peserta harus pandai mengukur kemampuan diri sendiri. Setelah itu barulah pemilihan program studi dapat dilakukan dengan menyesuaikan antara keinginan dan kemampuan. Mereka yang gagal dalam SNMPTN tidak bisa dibilang sepenuhnya bodoh atau tidak berkemampuan akademik. Sebagian gagal justru karena gagal dalam memilih program studi yang kompetitif bagi kemampuan dirinya. terutama mereka yang cenderung memaksakan dirinya.

Pembantu Rektor I Bidang Akademik Unila ini mengatakan, proses penilaian SNMPTN berlangsung secara simultan, hal ini berbeda dengan jalur undangan yang dilakukan secara bertahap sehingga dalam SNMPTN tulis tingkat persaingan antarpeserta jauh lebih tinggi.

"Anda yang gagal pada persaingan program studi pilihan pertama secara otomatis akan dimasukkan komputer pada persaingan dalam program studi pilihan kedua. Sementara dalam SNMPTN undangan proses pemilahan pilihan pertama dan kedua dilakukan terpisah," urainya.

Untuk Unila, dari 33 ribu pemilih pada tahun lalu hanya diterima tak sampai 2.500 peserta. Untuk Fakultas Kedokteran Unila sebanyak 1.600 pendaftar berkompetisi dalam memerebutkan 40 kursi yang disediakan. "Nah data seperti ini juga harus dicermati peserta dengan baik," paparnya.

Sementara untuk mengukur kemampuan, kata Hasriadi, peserta dapat melakukan latihan soal SNMPTN terdahulu karena tingkat kesulitan setiap tahun tidak akan jauh berbeda. Peserta juga dapat mengikuti try out yang lazim diselenggarakan berbagai lembaga pendidikan.

Hasriadi mengingatkan, sistem penilaian SNMPTN sejak tiga tahun terakhir ini menuntut keseimbangan dalam mengerjakan soal, artinya strategi memfokuskan diri pada mata pelajaran tertentu yang paling dikuasai sudah tidak tepat lagi untuk digunakan.

"Anda sangat mahir dalam mata pelajaran tertentu tapi sangat lemah di mata pelajaran lain juga dapat berbuah kegagalan," pungkasnya.

Guru Besar Fakultas Pertanian Unila ini menambahkan, berdasarkan data panitia pada Senin sore jumlah pendaftar sudah melampaui angka 1.600 pendaftar. Angka ini cukup tinggi jika dibandingkan tahun sebelumnya mengingat waktu pendaftaran belum sampai satu pekan dibuka. [Mutiara]

Sumber : unila.ac.id

Angkatan Pertama ITS Lampung Dialokasikan 60 Kursi

(Unila): Institut Teknologi Bandung (ITB) alokasikan 60 kursi untuk angkatan pertama Institut Teknologi Sumatera (ITS) yang akan dibangun di Lampung tahun ini. Perekrutan akan dilakukan melalui seleksi khusus dan melibatkan seluruh pemerintah provinsi serta kabupaten/kota se-Sumatera. 15 di antaranya dialokasikan untuk Provinsi Lampung.

Demikian diutarakan Ketua Panitia Lokal Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Bandar Lampung Hasriadi Mat Akin saat ditemui di ruang kerjanya (8/5).

Ia mengatakan, penerimaan mahasiswa ITS Lampung dikelola sepenuhnya oleh Institut Teknologi Bandung (ITB) dimana sistem penerimaan akan dilakukan terpisah dari SNMPTN baik jalur tulis maupun undangan.

"Sepengetahuan saya kuota ini akan diberikan kepada seluruh pemerintah daerah kabupaten/kota maupun provinsi se-Sumatera. Untuk Lampung sepertinya akan mendapat jatah 15 kursi," kata Hasriadi.

Rencananya sebagai pembukaan pertama, ITS Lampung akan menerima mahasiswa di dua program studi Fisika Murni dan Teknik Geofisika. Namun karena gedung ITS Lampung belum berdiri maka untuk sementara mereka akan berkuliah di kampus ITB Bandung.

Diperkirakan sistem rekrutmen akan menyerupai penerimaan bibit unggul daerah yang pernah diselenggarakan oleh Unila beberapa tahun lalu dimana kewenangan penyeleksian calon mahasiswa akan diberikan kepada pemerintah daerah dengan standar kualifikasi yang ditentukan ITB.

Ia menambahkan, pembangunan ITS di Lampung sepenuhnya merupakan program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Daftar Isian Program Anggaran (DIPA) ITB. Hal ini mencakup pembangunan infrastruktur hingga perekrutan tenaga pendidik dan peserta didik.

Sebelumnya diberitakan, kualitas Institut Teknologi Sumatera yang akan berdiri di Lampung akan setara dengan kualitas Institut Teknologi Bandung. Hal itu dikatakan Rektor ITB Prof. Akhmaloka dalam paparannya kepada Gubernur Provinsi Lampung Sjachroedin ZP beserta jajarannya.

Secara terpisah pengamat pendidikan Agus Pahrudin mengemukakan, pembangunan ITS di Lampung hendaknya disikapi secara serius oleh pemerintah Provinsi Lampung terutama dalam hal daya dukung ketersediaan lahan dan transportasi pendukung.

ITS Lampung, urainya, tidak hanya akan memenuhi kebutuhan pendidikan bagi Provinsi Lampung tetapi juga daerah Sumatera, dan bahkan Indonesia secara keseluruhan. ITB dan ITS saat ini telah mencapai keterbatasan penerimaan mahasiswa baru sehingga menurutnya daya dukung akses transportasi baik darat, laut, maupun udara mutlak diperlukan.

"Terutama transportasi udara akan menjadi alat vital setelah ITS Lampung mulai beroperasi. Bandara kita sudah harus siap menghadapi hal ini," ungkas Pahrudin. [Mutiara]

Sumber : unila.ac.id

Unila Terima 80 Persen Jalur Undangan SNMPTN

(Unila): Universitas Lampung (Unila) menerima 80 persen jalur undangan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) pada pilihan pertama. Sementara 20 persen dari total seleksi penerimaan mahasiswa baru bagi para siswa berprestasi SMA sederajat akan dialokasikan pada mereka yang menempatkan Unila pada pilihan kedua.

Demikian diutarakan Rektor Unila Sugeng P Harianto ketika ditemui di ruang kerjanya, Rabu (9/5). "Kita termasuk universitas yang masih melihat pilihan kedua. Sementara ada beberapa universitas yang hanya menerima calon mahasiswa baru jalur undangan pada pilihan pertamanya saja," ujarnya.

Ia mengatakan, kebijakan perguruan tinggi yang lebih memprioritaskan pilihan pertama adalah wajar karena pilihan juga mengidentifikasikan keseriusan si calon mahasiswa pada program studi dan universitas yang dia pilih pada pilihan pertama.

Pihaknya pun tidak menginginkan para mahasiswa yang diterima pada jalur undangan kemudian mengundurkan diri ketika diterima pada program studi yang lebih baik pada tes SNMPTN jalur tulis. Menurutnya, pilihan pertama tentunya adalah pilihan prioritas.

Guru besar Fakultas Pertanian Unila ini pun mengungkapkan, jika terdapat perguruan tinggi yang hanya memilih calon mahasiswa baru pada pilihan pertama itu juga merupakan sebuah kesalahan karena sejatinya penerimaan mahasiswa baru dalam Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2011 memang merupakan hak dan otoritas rektor masing-masing perguruan tinggi.

Ia menginformasikan pada pertemuan seluruh rektor perguruan tinggi pekan lalu, panitia pusat SNMPTN 2012 telah menyerahkan daftar mahasiswa pilihan pertama pada SNMPTN jalur undangan di masing-masing perguruan tinggi untuk diseleksi lagi berdasarkan kebutuhan setiap perguruan tinggi.

Mengenai prioritas Sugeng menyatakan, siswa asal Lampung tentunya memiliki prioritas lebih untuk diterima di Unila dengan catatan siswa asal Lampung memiliki nilai akademik yang baik. Atau memiliki selisih tidak jauh dari siswa asal provinsi lain.

"Jika ada peserta SNMPTN jalur undangan yang memiliki nilai akademik sama baru lah Unila akan melihat daerah asal si peserta. Jika salah satu dari mereka berasal dari Lampung tentu akan kita prioritaskan untuk diterima di Unila," ujar Rektor.

Penerimaan mahasiswa baru jalur undangan memiliki porsi 20 persen dari total mahasiswa yang diterima Unila melalui SNMPTN. 40 persen di antaranya diterima melalui jalur tulis SNMPTN dan sisanya akan diterima melalui Penerimaan Mahasiswa Perluasan Akses Pendidikan (PMPAP) bagi siswa miskin dan Ujian Masuk Lokal (UML).

Sementara, Pembantu Rektor I Unila Bidang Akademik Unila yang juga Ketua Panitia Lokal SNMPTN 2012 di Provinsi Lampung Hasriadi Mat Akin menambahkan, pendaftaran SNMPTN jalur tulis dibuka mulai 10 Mei dan akan ditutup pada 30 Mei mendatang. Pendaftaran akan dilakukan secara full online. [Mutiara]

Sumber : unila.ac.id

Sabtu, 05 Mei 2012

Bertanya SNMPTN kemana ?

Sebentar lagi, kamu yang berminat mengikuti Ujian Tulis Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dapat mulai mendaftarkan diri. Tetapi, ke mana kamu harus mencari informasi jika memiliki pertanyaan seputar prosedur pendaftarannya?

Laman resmi SNMPTN 2012, http://www.snmptn.ac.id, memuat semua informasi yang kamu butuhkan seputar SNMPTN. Kamu bisa melihat jadwal pendaftaran, tutorial pendaftaran online, daftar program studi dan perguruan tinggi negeri (PTN) yang bisa kamu pilih, hingga halaman khusus berisi berbagai tanya jawab tentang SNMPTN.

Informasi resmi lainnya tentang SNMPTN juga bisa kamu peroleh melalui Twitter SNMPTN: @2012snmptn, Facebook (http://www.facebook.com/groups/snmptn), http://halo.snmptn.ac.id, dan call center: 08041450450
   
Jika kamu ingin bertanya langsung ke panitia SNMPTN, kamu juga bisa datang langsung ke Direktorat Pendidikan, Gedung Rektorat ITB lantai 4, Jl. Tamansari No.64 Bandung 40116, atau menghubungi nomor telepon/fax. (022) 2530689, dan mengirim e-mail ke alamat panitia@snmptn.ac.id.

Ehm, selain itu kamu bisa bertanya kepada kakak-kakak kamu yang berpengalaman tentunya. Dan kami sebagai grup GMPP (Gabungan Mahasiswa Peduli Pendidikan) akan siap membantu adik-adik yang kesulitan dalam daftar SNMPTN or ingin yang bertanya2 tentunya, kami siap melayani kalian.

Add yach grup fb kami dgn name GMPP Lampung , Don't forget to like halaman kami di  https://www.facebook.com/gmpplampung .. Selain itu rajin-rajin buka blog kami di gmpplampung.blogspot.com .. Thanks

Berapa Jurusan/Prodi yang bisa Dipilih di SNMPTN ?

Ujian Tulis Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) membuka tiga kelompok ujian, yakni Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), dan Ilmu Pengetahuan Campuran (IPC). Lantas, berapa program studi yang dapat kamu pilih?

Seperti dilansir laman resmi SNMPTN, Kamis (3/5/2012), setiap peserta kelompok ujian IPA atau IPS dapat memilih maksimal dua prodi sesuai dengan kelompok ujian yang diikuti. Sedangkan kamu yang mengikuti kelompok ujian IPC dapat memilih maksimal tiga program studi, dengan catatan minimal satu program studi kelompok IPA dan satu program studi kelompok IPS.

Jangan lupa, urutan dalam pemilihan program studi menyatakan prioritas pilihanmu. Jadi, pastikan kamu mengetahui benar prodi apa dan kampus mana yang menjadi pilihanmu.

Jika kamu memilih hanya satu prodi, maka kamu bisa memilih prodi dan PTN dari wilayah mana saja. Sementara, bagi kamu yang memilih dua atau tiga program studi, maka salah satu pilihan prodimu harus dari PTN yang berada dalam satu Wilayah dengan tempatmu mengikuti ujian. Sedangkan pilihan program studi yang lain dapat dari PTN di luar Wilayahmu. Hal lain yang perlu kamu ingat, selain syarat akademik, beberapa program studi (prodi) juga mensyaratkan bebas buta warna. 

Kamu bisa melihat informasi lengkap tentang daftar prodi, daya tampung tahun 2012, dan jumlah peminat tahun 2011 di laman http://www.snmptn.ac.id.

Pendaftaran Ujian Tulis SNMPTN 2012 sendiri dimulai pada 10 Mei 2012 pukul 08.00 WIB hingga 31 Mei 2012 pukul 22.00 WIB. Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman http://ujian.snmptn.ac.id. Untuk menyimak panduan pendaftaran secara lengkap dan tata cara pengisian formulir pendaftaran, kamu bisa membuka laman http://download.snmptn.ac.id.

SNMPTN Jalur Undangan dijadwalkan pada 12-13 Juni 2012 dan Ujian Keterampilan pada 14 dan/atau 15 Juni 2012. Sementara, hasil ujian akan diumumkan pada 7 Juli 2012 mulai pukul 19.00 WIB dan dapat diakses di laman http://www.snmptn.ac.id.

Sumber : Kampus.okezone.com

Melamar Bidik Misi dan SNMPTN

Okezone.com : Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan beasiswa bagi siswa miskin berprestasi, atau yang lebih dikenal dengan sebutan Bidik Misi. Sejak diluncurkan beberapa tahun lalu, seleksi penerima Bidik Misi berjalan simultan dengan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).

Tahun ini, kamu yang sedang bersiap mendaftar SNMPTN Jalur Ujian Tulis juga bisa melamar pada program Bidik Misi. Pertama-tama, pelajari dahulu prosedur pendaftarannya melalui laman http://bidikmisi.dikti.go.id. Setelah paham dan melengkapi berkas, kamu bisa langsung mendaftar secara online pada laman yang sama.

Pelamar Bidik Misi yang dinyatakan memenuhi persyaratan oleh Ditjen Dikti Kemendikbud akan memperoleh KAP dan PIN untuk mendaftar SNMPTN Jalur Ujian Tertulis melalui laman http://ujian.snmptn.ac.id, tanpa harus membayar biaya ujian.

Kamu yang sudah melamar Bidik Misi pada masa pendaftaran Jalur Undangan SNMPTN namun tidak lolos seleksi, juga masih memiliki kesempatan. KAP dan PIN yang kamu miliki, dpaat kamu gunakan kembali untuk mendaftar SNMPTN Jalur Ujian Tulis tanpa harus membayar biaya ujian.

Tetapi, jika kamu dinyatakan lulus seleksi Jalur Undangan SNMPTN, dan ingin mendaftar SNMPTN Jalur Ujian Tulis, maka PIN yang kamu miliki dinyatakan tidak berlaku. Kamu juga harus membayar biaya ujian dengan menggunakan KAP yang telah diperoleh sebelumnya.(rfa)

Sumber : Kampus.okezone.com

Ujian Apa Saja di SNMPTN ?

Okezone.com : Mulai 10 Mei, para siswa SMA kelas XII sudah bisa mendaftar Ujian tulis Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Nah, sambil menyiapkan berkas pendaftaran, cari tahu juga apa saja materi yang akan diujikan.

Laman resmi SNMPTN 2012, Kamis (3/5/2012) melansir, Ujian Tulis SNMPTN menggunakan soal ujian yang dikembangkan sedemikian rupa sehingga memenuhi persyaratan validitas, tingkat kesulitan, dan daya pembeda yang memadai. Soal SNMPTN juga dirancang untuk mengukur kemampuan umum yang diprediksi menentukan keberhasilan calon mahasiswa di semua program studi, yakni kemampuan berpikir tingkat tinggi (higher order thinking).

Jika mengikuti SNMPTN jalur Ujian Tulis, kamu akan mengerjakan Tes Potensi Akademik (TPA), Tes Bidang Studi Dasar (TBSD), Tes Bidang Studi Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), dan Tes Bidang Studi Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Kamu yang memilih program studi seni dan olahraga juga akan mengikuti Ujian Keterampilan.

TBSD akan menguji kemampuanmu dalam bidang Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris. Tes Bidang Studi IPA akan mengujikan Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika. Dan Tes Bidang Studi IPS mengujimu pengetahuanmu dalam Sosiologi, Sejarah, Geografi, dan Ekonomi. Ujianmu akan dinilai dengan ketentuan jawaban benar= +4, jawaban salah = -1, dan tidak menjawab = 0.

Penilaian dilakukan secara menyeluruh. Oleh karena itu, setiap mata ujian harus dikerjakan sebaik mungkin dan tidak ada yang diabaikan.

Ujian Keterampilan pada bidang seni dan olahraga akan digelar di kampus pilihanmu. Kamu bisa melihat daftar lengkap PTN yang memiliki program studi penyelenggara ujian keterampilan di laman http://www.snmptn.ac.id.

Catat ya, Ujian Tulis SNMPTN akan digelar pada 12-13 Juni 2012, dan Ujian Keterampilan pada 14 dan/atau 15 Juni 2012. (rfa)

Jumat, 04 Mei 2012

Ayo Daftar SNMPTN Melalui Online Mulai 10 Mei 2012

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan membuka seleksi calon mahasiswa baru melalui Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang pendaftarannya mulai dibuka 10 Mei 2012 mendatang.

Laman SNMPTN untuk mengetahui informasi mengenai tata cara/aturan SNMPTN 2012 sudah bisa diakses mulai Senin (30/4/2012).

Sekretaris Eksekutif SNMPTN Panitia Lokal Bandung, Asep Gana S, mengatakan, pendaftaran SNMPTN 2012 seluruhnya hanya dilakukan secara online melalui laman http://ujian.snmptn.ac.id dan tidak ada pendaftaran melalui cara lain.

Calon peserta dapat melakukan pendaftaran secara online dengan mengunjungi laman dengan terlebih dahulu menyiapkan persyaratan yakni bukti pembayaran di bank Mandiri, fotokopi ijazah/tanda lulus dan SKHUN, dan file pasfoto terbaru berwarna dengan pakaian resmi ukuran 4x6 dengan resolusi sekurang-kurangnya 250 dpi dan ukuran file maksimum 100 kb.

"Agar tidak salah dalam pendaftaran, calon peserta harus sudah memahami betul prosedur pendaftaran, jangan sampai salah mendaftar karena akan merugikan calon peserta itu sendiri," katanya pada acara jumpa pers pelaksanaan SNMPTN 2012 di University Center Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Jalan Setiabudhi, Senin (30/4/2012).

Pendaftaran secara online mulai dibuka pada 10 Mei 2012 pukul 08.00 sampai dengan 31 Mei 2012 pukul 22.00. Ujian tertulis dilakukan secara serentak pada Selasa (12/6/2012) dan Rabu (13/6/2012).
Sedangkan ujian keterampilan dilakukan pada 14-15 Juni 2012 di PTN penyelenggara ujian keterampilan. Biaya ujian Rp 150.000 untuk kelompok ujian IPA/IPS dan Rp 175.000 untuk kelompok ujian IPC.
Adapun biaya ujian keterampilan Rp 150.000 untuk per ujian keterampilan yang diikuti.

"Secara keseluruhan hampir sama. Memang ada aturan yang baru, misalnya dulu saat bayar di bank untuk dapat PIN, calon peserta akan ditanya, ujian mau di mana. Nah, tahun ini tidak ada. Seluruh proses pendaftaran dilakukan dan menjadi tanggung jawab si pendaftar atau calon peserta," kata Asep.

Rabu, 02 Mei 2012

TPA (Tes Potensi Akademik) Online

Assalamualaikum dex,,
Hari ini saya mau posting salah satu bentuk soal yang ada di SNMPTN tertulis namanya TPA. Tahukah kamu bahwa tes potensi ini bukan hanya ada di SNMPTN tertulis aja loch. Ternyata ada juga di tes-tes  saat kita melamar kerja. Kalo melamar hatimu nggak mungkin dong pakai TPA... hahahaha

Apa sich TPA itu ?
TPA atau Tes Potensi Akademik adalah suatu tes yang yang diperuntukkan mengukur kemungkinan keberhasilan seseorang apabila yang bersangkutan melanjutkan ke dunia akademik atau memangku jabatan/ golongan dimana jabatan/ golongan tersebut membutuhkan kemampuan akademis. Tes ini biasanya diujikan kepada orang yang ingin melamar kerja atau masuk ke perguruan tinggi.

Ada TPA online loch ? Buat kamu yang mau latihan TPA..
Untuk menghadapi soal-soal TPA tersebut sebelumnya kita berlatih dengan hanya membaca buku, namun sekarang telah dibuat test TPA secara online. Kita bisa berlatih mengerjakan soal-soal dengan suasana ujian yang seperti aslinya. Situs ini juga menyajikan jawaban yang benar jika Anda salah menjawab soal-soal tersebut.

Mampir ke link yang ada di bawah ini !!!