Jumat, 13 April 2012

SNMPTN Tertulis ada 5 Paket Soal Berbeda

Assalamualaikum adik2ku,,,

adueh, pusing dech..
Tetap semangat ya belajarnya. Semoga adik2 sekalian bisa lulun UN semua, dan semoga masuk perguruan tinggi negeri yang kalian impikan... Kami tunggu kehadiran kalian di kampus kami tercinta (Universitas Lampung). Jangan sampai kalian salah memilih yach.. Inget ya pas kalian daftar SNMPTN (Seleksi Nasional  Masuk Perguruan Tinggi Negeri), sebelum memilih kalian harus tahu mana program studi yang jurusan IPS dan yang jurusan IPA.. Kalau memilih IPC sich gak masalah, toh IPC bisa memilih jurusan IPA maupun IPS.. Tipsnya kalian tanya aja kepada kakak2 kamu yang kuliah dan berpengalaman tentunya.. Lebih baik bertanya daripada sesat di jalan.. Oya yang bisa ikut SNMPTN tertulis nanti hanya lulusan SMA angkatan 2010 s.d 2012 loch .. *kalau lulusan angkatan 2009 tidak diperkenankan ikut SNMPTN tersebut, berarti kalian masih ada kesempatan nih, ayo dicoba daftar dulu, masalah kalah atau nggak itu urusan belakangan , jangan menunda kesempatan yang ada yach,, Gunakan kesempatan itu, sebelum kalian menyesal akhirnya.

Oke dah, hari ini saya mau membahas tentang SISTEM SOAL SNMPTN TERTULIS DENGAN 5 PAKET SOAL BERBEDA... Wah, ternyata bukan di Ujian Nasional (UN) aja yang pakai sistem 5 paket soal berbeda tetapi juga dengan SNMPTN tertulis yang tidak mau kalah dengan memakai sistem 5 paket soal yang berbeda tapi tingkat kesulitannya tetap sama.. Ehm, berarti gak bisa nyontek donk.. *eits, hilangkan pikiran itu, kalian harus ekstra belajar, jangan menggantungkan pada orang lain, belum tentu orang lain bisa membantumu.. Yang penting kalian harus lebih ekstra belajarnya, biar kalian lebih siap dalam menghadapi SNMPTN tetulis nanti.. Cayoo ! Tunjukan bahwa kalian bisa !

Berikut ini cuplikan dari Dirjen Dikti Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) , Djoko Santoso menyebutkan,
"Bukan hanya UN yang menggunakan lima tipe soal berbeda pada satu ruangan. Peserta SNMPTN jalur tertulis juga diberikan lima paket soal berbeda di tiap kelas".
"Soalnya benar-benar berbeda antara satu tipe dengan tipe lainnya. Namun tingkat kesulitan masing-masing tipe soal sama,"

Begitulah sekelumit postingan saya mengenai tipe soal SNMPTN Tertulis tahun 2012, Tetap semangat adik-adikku,, Tetap berdoa dan berikhtiar...

Salam untuk semuanya.. ^_^

Wassalamualikum wr. wb